Ads Top

Seperti Otak Manusia, Makhluk Misterius Ini Bikin Heboh Ilmuwan

bryozoan

NOTESIAGOY - Sekelompok pencinta alam dari Kanada baru-baru ini menemukan mahluk misterius yang belum pernah mereka lihat sebelumnya. Mahluk tersebut berbentuk otak dan hidup di dalam air.

Mereka awalnya hanya membantu sekelompok ahli untuk meneliti segala jenis spesies yang tinggal di taman di Lost Lagoon, Vancouver, Kanada. Namun tak disangka, mereka mendapati mahluk dengan bentuk aneh tersebut.

Kathleen Stormont dari Komunitas Ekologi Stanley park mengatakan,

"Mereka adalah koloni organisme kecil yang suka berkumpul bersama. Mereka memiliki garis keturunan yang sangat kuno yang tidak berubah selama ratusan ribu tahun."

Melansir dari Viral4real, pada Rabu (6/9/2017) lalu, mahluk tersebut rupanya seekor bryozoan atau hewan lumut yang sangat sulit dikenali karena disamarkan di air keruh. Hewan air tawar itu diyakini berasal dari Mississippi.


bryozoan
Sumber foto: viral4real.com

Biasanya bryozoan memiliki panjang sekitar 0,5 milimeter, mereka pengumpan filter yang menyaring partikel makanan dari air menggunakan lofofor yang dapat ditarik, sebuah "mahkota" dari tentakel dilapisi dengan silia.

"Kami melihat hal-hal yang biasanya tidak kami lihat. Perairan rendah membuat mereka terlihat, dan para periset terkejut dengan munculnya mahluk itu," kata Celina Starnes, manajer pendidikan dan penjangkauan masyarakat ekologi.

Jika kamu jijik membayangkan mahluk tersebut seperti otak atau ginjal, kamu bisa menganggap mahluk misterius itu sebagai buah leci raksasa yang telah dikupas dan tumbuh seukuran bola basket yang kempis.

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.