Ads Top

Sudah Tahu Belum? Indonesia Juga Punya Pulau Yang Dihuni Kaum Perempuan! Ini Dia

Di Brasil ada sebuah kota yang terkenal di dunia karena penduduknya didominasi oleh wanita. Yup, kota itu adalah Noiva do Cordeiro sebuah kota yang banyak dihuni oleh para wanita, sedangkan para prianya justru pergi merantau ke daerah-daerah lain.

Nah, kamu tahu nggak ternyata di Indonesia ada juga pulau yang mirip dengan Noiva de Cordeiro. Pulau ini hanya dihuni oleh kaum hawa. Pulau itu adalah Pulau Tonduk yang terletak nggak jauh dari Pulau Raas, pulau ini masuk ke dalam daerah Pulau Madura.



Pulau Tonduk sendiri memiliki 3.500 jiwa penduduk namun 65% dari jumlah penduduk pulau ini sudah pergi merantau.

Nama Pulau Tonduk sendiri berasal dari kata Tunduk yang berarti putri dalam Bahasa Madura. Nggak heran pulau ini sering disebut sebagai pulau putri. Dari Pulau Raas dibutuhkan waktu 30 menit untuk menuju pulau ini.



Fasilitas di Pulau Tonduk bisa dibilang masih sangat terbatas. Sumber listrik pun masih terbatas, para warga lebih sering menggunakan tenaga surya atau genset untuk menghidupkan barang elektronik mereka. Bahkan sinyal komunikasi pun sulit didapatkan ketika kamu berkunjung ke pulau ini.

Meskipun banyak didominasi oleh kaum hawa, ternyata masih ada beberapa pria yang tinggal di pulai ini. Mayoritas pria yang memutuskan tinggal di pulau Tonduk bekerja sebagai nelayan teripang. Konon harga teripang per satu kilogramnya bisa mencapai Rp.1 juta.



Pulau Tonduk sampai saat iini dikenal sebagai tempat tinggal yang damai karena jarang sekali terjadi pertikaian atau kejahatan antar warga. Banyaknya jumlah perempuan di pulau ini juga menjadi salah satu faktor rendahnya tingkat kekerasan di sana.

Sayangnya sama seperti kebanyakan pulau kecil lainnya pulau ini terancam oleh abrasi serta pemanasan global sehingga dataran pulau ini mengalami penyusutan setiap harinya.

Melihat fakta yang jarang dipantau oleh publik ini, apakah membuatmu ingin kesana? Atau bagi kamu kaum pria apakah mau jadi penduduk setempat supaya pulau Tonduk ini makin berwarna dengan adanya pria?

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.