Jangan Langsung Cek HP, Ini 7 Kegiatan untuk Bangun Semangat Pagi
NOTESIAGOY - Produktivitas Anda, ditentukan dengan bagaimana Anda memulai hari. Jika pagi hari dimulai dengan aktivitas mematikan alarm berulang kali, dapat dipastikan Anda tidak akan memiliki hari yang produktif.
Oleh karena itu, mulailah pagi hari dengan aktivitas ringan yang tidak membuat Anda stress dan terburu-buru. Berikut adalah tujuh tips menciptakan suasana pagi hari yang tenang, sehingga Anda dapat memiliki hari yang produktif, seperti dilansir dari businessnewsdaily.
1. Siapkan bekal dari malam
Cara termudah untuk menekan stress di pagi hari adalah dengan mengurangi aktivitas yang harus Anda lakukan. Jika Anda terbiasa membawa bekal ke tempat kerja, maka Anda harus mempertimbangkan persiapan bekal sedari malam.
Waktu yang dibutuhkan untuk mempersiapkan bekal di pagi hari, dapat Anda alokasikan untuk kegiatan lain yang lebih produktif. Setidaknya, dengan mempersiapkan bekal dari malam hari, Anda tidak terburu-buru menata bekal Anda.
2. Siapkan pakaian yang akan dipakai
Sebelum pergi tidur, tentukan baju yang akan Anda kenakan ke tempat kerja besok hari. Kecuali tempat kerja Anda telah menentukan seragam, memilih baju untuk dikenakan bisa memakan waktu yang cukup lama dan membuat Anda stress, terlebih untuk para wanita.
Memilih baju ketika terburu-buru, dapat membuat pilihan baju Anda tidak serasi. Untuk menghindari hal ini, persiapkan baju Anda malam sebelumnya.
3. Mengganti alarm
Apakah Anda bangun karena suara alarm yang menjengkelkan, sehingga Anda terus menekan tombol tunda? Terbangun dengan suara alarm mengagetkan memang berpengaruh bagi kondisi tubuh Anda, lantaran tubuh tidak terbangun secara natural.
Jadi bagaimana Anda dapat menghindari bangun dengan jengkel karena suara alarm? Coba gunakan jam alarm dengan suara yang perlahan-lahan membuat Anda terbangun.
Anda juga dapat menggunakan alarm yang menghasilkan cahaya alami seperti cahaya matahari terbit. Dengan terbangun secara alami, hal ini tentunya lebih baik untuk tubuh Anda.
4. Jangan langsung mengecek gadget
Mengecek situs sosial media ketika bangun tidur memang sangat menggoda. Anda penasaran hal apa saja yang terlewat ketika tidur.
Namun, perlu diketahui aktivitas ini membuat bangun tidur Anda tidak sempurna. Selain konsentrasi yang belum sepenuhnya terkumpul, cahaya dari gadget dapat merusak mata.
5. Olahraga ringan di pagi hari
Olahraga ringan di pagi hari mampu membuat hari Anda makin produktif. Olahraga ringan di pagi hari dapat meningkatkan energi Anda, dan melepaskan endorphin atau hormon yang membuat seseorang bahagia.
Selain itu, olahraga ringan di pagi hari dapat meningkatkan kualitas tidur. Terutama bagi Anda yang sulit tidur di malam hari.
6. Sarapan bergizi
Sempurnakan pagi Anda dengan sarapan bergizi. Mungkin saran ini terdengar membosankan, tetapi, pentingnya sarapan memang telah terbukti secara medis.
Sarapan sehat bisa membuat Anda semangat sepanjang hari, selain itu dalam jangka panjang, sarapan sehat bagus untuk menjaga kesehatan Anda.
Lalu menu sehat apa yang baik untuk sarapan? Seorang ahli nutrisi Amerika Serikat Katherine Zeratsky menuturkan, sarapan sehat adalah yang kaya dengan vitamin B, seperti oatmeal, buah alpukat, pisang, dan nanas. Vitamin B yang terkandung dalam makanan tersebut mampu meningkatkan energi dan konsentrasi.
7. Rencanakan tujuan Anda
Merencanakan tujuan harian Anda adalah langkah yang tepat untuk memulai hari produktif. Namun, Anda tidak perlu membuatnya secara detail.
Rencana detail hanya akan membingungkan Anda, karena harus merincinya. Alih-alih termotivasi, Anda justru kebingungan sendiri di pagi hari. Rencana detail hanya akan berfungsi jika Anda memiliki sedikit hal yang dilakukan sepanjang hari.
Oleh karena itu, cukup tulislah beberapa hal penting yang harus Anda tuntaskan sepanjang hari.
Tidak ada komentar: